Bunda Sayang My Family My Team Ibu Profesional IIP Day 7

"Jangkrik Crispy"


Bismilllah..
Setelah panen raya hasil jangkrik kami pun mengambil sekitar 2kg jangkrik untuk diolah menjadi produk baru, mengenai bumbu masih trial and error, tapi menurut saya sudah enaaakkkk.. :)


Pada pembuatan produk kali ini saya dan uthi berada di bagian chef dan quality control, kakung sebagai design dan publikasi, dek sulis bagian produksi, ayah bagian di
stributor dan Kak fatih sebagau seksi icip- icip. Untuk dijual di outlet kami coba pasarkan dengan harga Rp.7000/ons

Sedangkan untuk kiriman ekpedisi rencana menyesuaikan orderan dan ongkir, estimasi tanpa pengawet buatan jangkrik krispy ini dapat bertahan sampai 5 hari karena kemasan dan ketahanan nya. 


mengutip dari artikel http://manfaat.co.id/8-manfaat-daging-jangkrik-bagi-kesehatan-tubuh
Kandungan Daging Jangkrik
Komposisi daging jangkrik telah diteliti dan berdasarkan Penelitian & Pengetahuan (Litbang) ASTRIK (Asosiasi Peternak Jangkrik Indonesia) diperoleh bahwa jangkrik memiliki banyak manfaat.
Gizi Hormon
Jangkrik mengandung 105.49 ppm hormon progesteron, 31.78 ppm testoteron, dan 259.535 ppm estrogen, serta dapat dijadikan sumber energi dengan energi yang dihasilkan sebesar 4.87 kalori/gram.
Protein
Protein yang terdapat pada jangkrik yang telah diolah menjadi tepung juga sangat tinggi yaitu 57.32%. Selain itu semua, jangkrik juga mengandung DHA9 asam amino yang diperlukan untuk proses pembentukan sel, glutation (GSH) yang berguna untuk antioksidan pada tubuh, DHA, ARA, Omega 3, dan Omega 6 yang baik untuk pertumbuhan kecerdasan otak anak-anak.
Beberapa manfaat daging jangkrik adalah sebagai berikut:
  1. Tepungnya menyerupai jamu, mampu menambah stamina!
Daging jangkrik yang telah dikeringkan dan kemudian diolah menjadi tepung, dapat dicampurkan dengan bahan-bahan berupa ramuan alami sehingga akan menghasilkan produk yang mampu meningkatkan stamina dan kebugaran kita.
  1. Protein yang jauh lebih banyak
Protein yang terdapat dalam daging jangkrik jauh lebih banyak dari pada protein yang terdapat pada ayam, sapi, dan udang. Protein sangat penting untuk tubuh manusia sebagai enzim, meningkatkan pertahanan tubuh dan imunisasi tubuh, membantu pertumbuhan anak-anak, membentuk jaringan pada tubuh, dan mencegah penyakit kwashiorkor dan marasmus yang disebabkan oleh kekuragan protein.
  1. Jangkrik pencegah penyempitan pembuluh darah!
Protein dan asam-asam amino yang terdapat pada jangkrik mampu mencegah terjadinya penyempitan pembuluh darah. Cocok untuk mencegah penyakit yang berkaitan dengan penyempitan pembuluh darah seperti stroke.
  1. Vitalitas pun bisa meningkat dengan mengkonsumsi daging jangkrik
Daging jangkrik mampu meningkatkan vitalitas baik pria maupun wanita. Selain itu, bagi wanita, daging jangkrik juga mampu menunda menopouse.
  1. Baik untuk pertumbuhan dan perkembangan anak!
Protein yang ada pada daging jangkrik sangat baik untuk anak-anak yang sedang dalam masa pertumbuhan. Perkembangan otak anak pun dapat ditingkatkan dengan mengkonsumsi daging jangkrik.
  1. Ingin awet muda? Daging jangkriklah solusinya
Daging jangkrik dapat mencegah penuaan karena adanya protein collagen yang mampu mepertahankan elastisitas persendian tulang, sel kulit, kornea mata, dan mencegah penyakit katarak, sehingga kita bisa lebih awet muda.
  1. Selain untuk manusiadaging jangkrik juga bermanfaat untuk burung berkicau
Daging jangkrik mampu meningkatkan kekuatan suara burung berkicau dan mempercepat kemampuan burung untuk berkicau. Bagi indukan, daging jangkrik akan bermanfaat untuk mempercepat produktivitas telurnya.
  1. Tidak hanya burung dan manusia yang mendapatkan manfaat dari jangkrik, ikan hias pun perlu diberi pakan jangkrik
Ikan hias yang diberi pakan jangkrik akan memiliki warna yang lebih tajam dan perkembangan tubuhnya jauh lebih cepat karena daging jangkrik mengandung kalsium dan mineral. Jenis ikan yang gemar menyantap jangkrik antara lain oscar, alligator gal, piranha, toman,
arwana, louhan, dan lain-lain.

Daging Jangkrik, Halal Atau Tidak ?

Manfaat daging jangkrik terbukti tidak hanya sedikit saja sehingga patut nih kita coba untuk konsumsi. “Halal tidak sih?”, pertanyaan itu pasti muncul ketika kita akan mengkonsumsinya. Daging jangkrik halal untuk kita konsumsi dan telah terdaftar serta mendapat sertifikat kesehatan dari MUI, jadi daging jangkrik aman untuk di konsumsi.

Mengenai penampakan dari jangkrik krispy kami adalah sebagai berikut..

Jangkrik Krispy


Sekian sharing project baru ala "Griya Alka" semoga menginspirasi dan bermanfaat :)



#TantanganHari7
#Level3

#MyFamilyMyTeam
#KuliahBunsayIIP

Komentar

Postingan populer dari blog ini

RESUME MATERI ‘MENJADI IBU PROFESIONAL, KEBANGGAAN KELUARGA’ Matrikulasi Ibu Profesional Sesi #2

Gaya Belajar Anak_IIP Malang_Day 4

Gaya Belajar Anak_IIP Malang_Day 7